UI/UX Design merupakan salah satu kompetisi tingkat nasional dalam ajang INVENTION 2024 yang diselenggarakan oleh Program Studi Informatika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Udayana. Kompetisi ini terbuka bagi mahasiswa aktif perguruan tinggi di seluruh Indonesia yang memiliki minat dan bakat dalam mendesain antarmuka pengguna (UI) yang menarik dan mengoptimalkan pengalaman pengguna (UX) yang fungsional. Perlombaan UI/UX Design INVENTION 2024 mengusung tema “Designing Inclusive User Experiences for Indonesia's Digital Renaissance”.